Sekretariat : Apartemen Sudirman Park Unit A-36-BF, Jl. KH. Mas Mansyur Kav.35, Jakarta Pusat 10220
Phone: 081351471956 (Arief), 087880054874 (Annisa)
Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

Minggu, 24 Agustus 2008

Tips Agar AC Lebih Hemat

Tahukah Anda bahwa AC yang kita pakai bisa lebih hemat?
Kondisi ruangan, perawatan, dan cara pakai bisa mempengaruhi tagihan listrik Anda. Bagaimanakah tipsnya agar bisa berhemat?
Berikut ini adalah tips agar AC kita bisa hemat enegri:
• Ketika menyalakan AC, usahakan ruang dalam keadaan tertutup rapat agar AC tidak bekerja keras mendinginkannya.
• Saat menghidupkan AC, listrik naik cukup drastis. Setelah itu, listrik turun kembali. Karena itu jangan teralalu sering mematikan dan menghidupkan AC.
• Atur tingkat kesejukan secukupnya. Setting pada Suhu 24 ÂșC merupakan perbandingan terbaik antara tingkat kesejukan dan penghematan listrik. Tentunya hal ini bisa tercapai jika memperhatikan hal-hal lain dalam tips ini.
• Hidupkan AC hanya bila ruangan akan digunakan dan matikan bila ruangan tidak digunakan lebih dari 15 menit.
• Untuk ruangan yg luas, tempatkan unit indoor berdekatan dengan aktifitas rutin sehingga hembusan udara sejuk lebih cepat terasa. Tetapi hindari udara berhembus langsung ke badan karena bisa menyebabkan masuk angin.


Gunakan tirai dan kaca film pada jendela, agar ruangan tidak terlalu panas akibat sinar matahari yang masuk melalui kaca jendela.
• Ganti refrigerant secara teratur. Penggantian refrigeran tipe hydrocarbon dapat mengurangi kebutuhan energi listrik AC.
• Lakukan perawatan rutin dengan mencuci AC sebulan sekali atau minimal 2 bulan. Sedangkan untuk pemakaian yg lebih jarang (mis AC kamar hanya saat tidur) bisa 3 bulan sekali. AC yg terawat juga menghindari jamur dan bakteri bersarang di filter udara
• Hindari penempatan unit indoor di dekat peralatan yang menghasilkan panas seperti kompor, lemari es, dan lampu.
• Hindari penempatan unit outdoor yg terlalu jauh dari unit indoor. Semakin panjang pipa yg digunakan menyebabkan efisiensi berkurang bahkan kemampuan mendinginkan udara menjadi turun. Jarak ideal adalah kurang dari 5 meter.
• Hindari penempatan unit outdoor terkena sinar terik matahari. Semakin panas udara sekeliling semakin unit outdoor bekerja keras untuk melepaskan panas. Contoh termudah ketika hujan AC jauh lebih cepat dingin.

Cara Menghitung Kebutuhan AC
Bagaimana menghitung kebutuhan AC untuk ruang yang lebih besar atau kecil? Jangan sampai AC yang Anda beli terlalu besar alias pemborosan atau terlalu kecil alias kurang dingin. Ada rumus sederhana yang bisa Anda manfaatkan.
Bagaimana menghitung kebutuhan AC untuk ruang yang lebih besar atau kecil? Ada rumus sederhana yang bisa Anda manfaatkan.

Rumus itu: (W x H x I x L x E) / 60 = kebutuhan BTU
W = panjang ruang dalam feet (kaki)
H = tinggi ruang dalam feet (kaki)
I = isikan angka 10 jika ruang berinsulasi, berada di lantai bawah, atau berhimpit dengan ruang lain. Isikan angka 18 jika ruang di lantai atas atau tidak berinsulasi.
L = lebar ruang dalam feet (kaki)
E = isikan angka 16 jika dinding terpanjang menghadap utara, 17 jika menghadap timur, 18 jika menghadap selatan, dan 20 jika menghadap barat.
Pakai rumus ini, dijamin, AC yang Anda pasang tidak terlalu besar atau terlalu kecil. Anda pun terhindar dari kegerahan atau kedinginan sampai menggigil.

Kapasitas AC berdasarkan PK:
AC ½ PK = ±5.000 BTU/h
AC ¾ PK = ± 7.000 BTU/h
AC 1 PK = ± 9.000 BTU/h
AC 1½ PK = ±12.000 BTU/h
AC 2 PK = ±18.000 BTU/h

Contoh Hitungan:
• Ruang berukuran 5mx3m atau (16 kaki x 10 kaki), tidak berinsulasi, dinding panjang menghadap ke barat. Kebutuhan BTU = (16 x 10 x 18 x 10 x 20) / 60 = 9.600 BTU alias cukup dengan AC 1 PK
• Ruang berukuran 3mx3m atau (10kaki x 10kaki), ventilasi minim, berinsulasi, dinding menghadap utara. Kebutuhan BTU = (10 x 10 x 10 x 10 x 16) / 60 = 2.666,6 BTU alias cukup dengan AC ½ PK saja
• Mudah-mudahan di tempat anda tidak kelebihan AC nya akibat tidak pernah di hitung sebelumnya semoga membantu anda ….. (dari berbagai sumber AC)



1 komentar:

Anonim mengatakan...

dalam rumus yang disebutkan, yang dimaksud dengan E= dinding terpanjang. Apa yang dimaksud dengan dinding terpanjang?
Terima kasih